Kamis, 14 Juli 2016

Setiap Posisi mempunyai Peran

Assalamu'alikum Wr.Wb

Hallo blogers, maaf nih saya baru bisa nulis lagi. Gak kerasa sudah hampir setahun lamaaaanyaa. Tapi jangan khawatir, mulai sekarang saya akan mencoba menulis lagi. Menuangkan kisah-kisah perjalan hidup yang Insha Allah bisa berbagi dengan blogers semuanya.

Jika setahun yang lalu , saya memulai menulis saat memegang Amanah menjadi seorang Presiden PH Himatika FMIPA UNPAD. Kalo sekarang, di amanahi menjadi Ketua Departemen Minat dan Bakat di BEM KEMA FMIPA UNPAD Kabinet SERU. Nahh, tentunya berbeda kan guys, yups jelas sangat berbeda. Tidak akan selamanya kita berada di posisi yang sama, Allah akan selalu memberikan tantangan hidupnya sesuai dengan skenario-skenario yang telah dibuatnya dengan pemeran kita semua yang ada di dunia ini. Bicara mengenai posisi tentunya disana ada peran dari posisi yang kita jalani. Bukan berarti posisi di atas perannya selalu nyaman dan enak, bukan berarti pula posisi di bawah perannya risih dan tak layak. Tapi yang harus kita fahami bahwa setiap posisi pasti mempunyai peran.

Seperti layaknya sebuah tim Sepakbola yang akan bertanding. Mereka membutuhkan 11 pemain untuk bermain di lapangan melawan 11 pemain lainnya. Sudah tentu posisi yang ia jalankan mempunyai peran masing-masing. Tidak semuanya menjadi penjaga gawang , tidak semuanya menjadi kapten yang akan memimpin tim tersebut . Terkadang peran kecil yang mungkin tidak terlihat oleh mata di dalam pertandingan sangatlah berharga untuk tim tersebut. Strategi sang pelatih dan kepemimpinan seorang kapten di lapangan serta skill skill hebat para pemain di lapangan tidak akan pernah sampai pada titik kemenangan tanpa adanya supporter yang memberikan semangat membara atau bahkan tim medis yang setiap waktu harus siap sedia ketika ada pemain yang mengalami cedera.

Sekarang, saya akan mencoba menjelaskan kembali Filosopi Sepakbola terhadap Kabinet PRESTASI yang pada tahun 2015 saya di Amanahi sebagai kapten tim nya. Tak mudah memang ketika saya diamanahi sebagai Calon terpilih Presiden PH Himatika Periode 2015 di PELUMAT 2014. Belum banyak ilmu yang saya punya, masih sangat sedikit pengalaman yang saya jalani. Namun , pilihan semua anggota yang mempercayai saya untuk memimpin saat itu rasanya cukup untuk menguatkan pundak yang awalnya berat menjadi lebih ringan.

Untuk memainkan semua pertandingan dan perjalanan yang panjang tentunya saya harus memiliki pemain-pemain yang hebat pada saat itu. Setelah beberapa waktu dengan cara dan situasi tertentu akhirnya pencarian pemain untuk sebuah tim saya dapatkan. 17 pemain (sudah termasuk dengan saya) saya namakan dengan Pemain Inti. Dimana posisi dan peran kita semua berbeda-beda, namun mempunyai tujuan yang sama yaitu BERPRESTASI bersama Himatika FMIPA UNPAD. Dan setelah itu, kami mempunyai tim yang lebih besar dengan pemain-pemain yang sangat hebat berjumlah 80 otang.

Kata PRESTASI tentunya sering kita dengar, dan pada umumnya adalah kata yang sangat positif untuk kita dengar. Prestasi yang dalam arti sebenarnya pencapaian lebih baik , dan PRESTASI (positif, religius, stabil dan Sinergi) untuk arti lainnya mencapai tujuan bersama kita dalam satu tahun kepengurusan, menjalani menit-menit pertandingan sampai akhir dengan rasa semangat dan percaya diri sehingga akhirnya mendapatkan kemenangan yang sangat besar. Perjalanan tak selamanya lurus, tak melulu halus, tak selalu berwarna putih. Tapi, semua itu kita lewati dengan keikhlasan dan rasa bangga meski waktu, biaya dan tenaga harus dikorbankan setiap saat .

Semoga kita dapat selalu mensyukuri atas segala nikmat yang telah Allah berikan, sehingga kita bisa melawati perjalanan ini. Bukan sebara tinggi posisi yang engkau miliki saat ini, tapi selalu tekankan seberapa besar peran yang kita lakukan saat ini.

" Janganlah jadi penonton yang hanya berkomentar di pinggir lapangan, akan tetapi jadilah pemain yang memberikan aksi terbaikmu di atas lapangan "


Tidak ada komentar:

Posting Komentar